cari di sini

December 06, 2006

buat cicik tersayang

Everybody's Changing
Keane

You say you wander your own land
But when I think about it
I don't see how you can
You're aching, you're breaking
And I can see the pain in your eyes
Says everybody's changing
And I don't know why

So little time
Try to understand that I'm
Trying to make a move just to stay in the game
I try to stay awake and remember my name
But everybody's changing
And I don't feel the same

You're gone from here
And soon you will disappear
fading into beautiful life
Cause everybody's changing
And I don't feel right

So little time
Try to understand that I
Trying to make a move to stay in the game
I try to stay awake and remember my name
But everybody's changing
And I don't feel the same

So little time
Try to understand that I'm
Trying to make a move to stay in the game
I try to stay awake and remember my name
But everybody's changing
And I don't feel the same

***

Gw ga pernah tau lagu ini tentang apa..
Tapi pada suatu pagi gw dengerin lagu itu,,
dan gw terhenyak ama liriknya..

You say you wander 'your own land'
But when I think about it
I don't see how you can

yap,,'it's like you always having your 'own land' dmana semua yang lo inginkan ada di sana,,tapi, somehow I don't see how you can

You're aching, you're breaking
And I can see the pain in your eyes

yah,,what should i say about this lyrics??
gw hanya yakin bahwa lo akan sembuh,,dan sekarang..lo udah merasa lebih baik kan??

So little time
Try to understand that I
Trying to make a move just to stay in the game
I try to stay awake and remember my name

Hmm,,so sorry that you only have so little time,,tapi gw yakin itu yang terbaik buat lo..You feel way-ly better, rite?? ya, lo udah make a move to keep stay in the game..tapi He has his own rule..

You're gone from here
And soon you will disappear
fading into beautiful light

There he goes..
Ya..kamu udah pergi..tapi aku tau kamu udah sampai di kehidupan yang lebih indah...

Cik,,gw yakin disana lo dah tenang..
Dan gw cuma mau bilang kalo semua yang disini bakal inget sama kenanganlo...

December 02, 2006

kebiasaan yang membunuh

Kebiasaan yang membunuh itu..

benar2 membunuh..

Kenapa aku ga boleh nangis untuknya??

Kenapa aku ga boleh mengingatnya??

Aku ga bermimpi dia akan kembali disampingku..

Aku hanya ingin mengenangnya..

Aku hanya ingin kalian tahu..

Betapa menanti dering telepon yang sudah kuset khusus untuknya itu menyakitkan..

Betapa pada saat dering itu masih berbunyi..

aku terkadang menolaknya..

Betapa saat dering itu masih sering terdengar..

Aku sering mengatakan padanya betapa dia menggangguku..

Dia tahu aku bercanda..

semoga dia tahu itu..

Karena kini,,

aku begitu merindukan dering itu..

Begitu ingin dering itu berbunyi lagi..

dan mendengar sapa mesranya..

Entah mana yang lebih sering kuucapkan padanya..

Apakah bahwa aku begitu bosan mendengar ceritanya..betapa dia mengganggu hari tenangku..

Atau bahwa aku begitu bersyukur memilikinya sebagai sahabatku,,pacar gelapku,,kekasihku,,bayi manjaku,,musuhku,,semua yang kadang ada pada dirinya..

Entah aku lebih sering menyakitinya..

Atau aku cukup menunjukkan padanya betapa aku menyayanginya..

Karena aku tak pernah merasa cukup menunjukkan padanya..

Betapa berharganya dia..

Dan setelah dia pergi..

Aku tahu..

Betapa ia telah memberikanku jauh lebih banyak dari apa yang aku minta dan aku butuhkan..

Dan betapa aku telah begitu sedikit memenuhi keinginannya..

Aku merindukannya..

December 01, 2006

you said..but you left

Huh, you said that we will eat together at Hanamasa..

You told us that we will have a nice trip to Bali..

You said that you want to buy black shoes for your graduation..

You told me that we have to sing along together at Inul Vista for hours..

You said that no one could be the first anygirl's boyfriend but you..

And..you know what?

we will eat at Hanamasa next week, but you won't there..

Maybe we will fly to Bali, but maybe not for a nice trip..

You dont have to buy the black shoes for your graduation, since you love your brown huspuppies shoes..

We will sing along in Inul Vista with silence..

And, now, my boyfriend would be the first boyfriend for me..after all...

Hmm..

You said that Esia is the best solution for our communication..

But, you'll never call me again then..


October 30, 2006

hari ini aku ke MARS

Panduan untuk menjadi anak gaul:

Segi peraturan berbusana

1. gunakan celana yang bentuknya V ( kecil BANGET di bawah)

2. (cowo) pake kaos yang agak sangat junkies, terus kalo bisa distro SKALI, atau bertuliskan nama2 band Emo. (cewe) boleh juga pake gaya cowo atau ngga, jangan lupa pake baju yang kemarin beli di Melawai, atau yang sama ama di majalah itu.

3. buat cowo: pastikan poni kamu miring, atau paling tidak kamu punya cukup rambut untuk di mohawk, kalo udah mentok, bikin aja jalur kutu di kepalamu..boleh juga.. buat cewe: japanese style lah, kalo masuk salon, bilang aja--bang, yang jaman sekarang dah!!--

4. peraturan terakhir, tapi cukup penting. sepatu wajib Converse (atau saudara2nya)

5. wah, ini juga ga kalah penting, CARA PEMAKAIAN SEPATU : Pastikan kamu menginjak bagian belakang sepatu kamu, juga jangan pakai kaos kaki.

6. Pastikan kamu menghapal lagu2 Upstairs serta band2 beraliran emo dan saudara2nya..

Segi sikap

1. pastikan kamu selalu yakin kalo kamu yang terhebat. jadi kalo kamu di tempat umum, ya, pikirlah kamu yang paling hebat, berlagaklah kamu adalah pemilik tempat itu. kamu juga boleh berlagak kamu (dan teman2) adalah satu-satunya orang di tempat itu.

2. pastikan kamu (dan teman2) menjadi pusat perhatian. buat tingkah aneh, berisik, melanggar peraturan (TERMASUK MEROKOK DI AREA DILARANG MEROKOK). Tunjukan kalo kamu itu hebat dan TIDAK MALU BERBUAT SALAH (huh?!).

3. Buat orang lain kesel sama kamu (dan temen2). tanda2nya: mulai sering melirik sinis kepadamu (dan kamu harus yakin itu pandangan iri mereka BUKAN PANDANGAN TERGANGGU MEREKA AKAN SIKAP KAMU YANG ANNOYING).

4. kalo kamu hebat, kamu bisa bikin orang ga betah di sekeliling kamu. Kamu harus yakin itu karena mereka segan padamu dan BUKAN KARENA KAMU SUDAH BENAR2 MENGGANGGU dan IRITATING SAMPAI2 GA ADA ORANG YANG BETAH DI SEKITARMU (dan TEMAN2).

Yap, kira2 itulah resume perjalananku dari Mars. Mars?? ya...

Aku pergi ke sebuah Plasa di bilangan Blok M (bukan Blok M Mall, Melawai, apalagi Grande). Aku mulai merasa aneh sejak aku berjalan dari terminal sampai ke tempat itu. Secara KASAR aku bisa berkata bahwa apa yang aku lihat sangat SERAGAM. Huhu..andai saja aku adalah seorang editor majalah Fashion, pasti aku akan menangis terharu karena berhasil membuat remaja seluruh kota terlihat sama, SERAGAM, seperti boneka, TIRUAN, IMITASI, TANPA JATI DIRI. Yang mereka punya adalah JATI RR (kan aku editornya, jadi ide pakaiannya pasti dari aku, si RR..kalo kamu editornya, dan nama kamu Bejo, mungkin jadinya JATI BEJO...apapun, yang pasti bukan JATI DIRI).

begitu sampai di gerbang Plasa tersebut, aku mulai panik, seperti baru saja ada penutupan Pensi SMA yang Bintang tamunya memiliki sejuta Groupies yang berhamburan keluas.. MEREKA SEMUA SERUPA..Semoga aku salah dan mereka masih memiliki Identitas pribadi mereka...Kepalaku hampir pecah, karena hampir seluruh isi Mall, baik remaja maupun dewasa muda yang kulihat (setidaknya aku taksir usia mereka pada rentang itu) memakai baju yang serupa..

serupa deengan SYARAT UNTUK MENJADI ANAK GAUL dan EKSIS DI ATAS TADi..

Perasaan linglung kami bertiga tidak berhenti sampai di situ..ya...Kami dinner di Food Court, dan nampaknya kami di kelilingi serdadu2 berseragam ala anak gaul yang aku telah gambarkan di atas. Yap, aku begitu takjub dengan apa yang aku lihat...SElama ini aku memang melihat fenomena IMITATING seperti ini..sangat banyak, namun tidak mengurungku seperti hari ini..bagaikan 8 dari 10 orang yang kulihat adalah bagian dari serdadu ini (oia, kami menyebut mereka SCK-Serdadu Celana Ketat-). Sikap mereka pun hampir seragam, seperti apa yang aku gambarkan di atas. Aku benar2 merasa sedang berada di Mars, atau mungkin aku tertidur dan pindah galaksi...

Swear to God...aku meras cukup aneh dengan apa yang aku hadapi tadi.. semua terlalu sama, bahkan wajah mereka pun terlalu sama. Sebenarnya, aku bukan orang yang berkeberatan bila kita mencontoh apa yang kita lihat, tapi pastikan juga bahwa itu sesuai dengan diri kita..luar dalam.. jadi bukan hanya sesuai dengan kepribadian kita yang emo, misalnya, tapi juga pas untuk postur tubuh kita yang tidak langsng, tidak putih, dan mungkin tidak tinggi..kalian tetap akan enak diliat kalo kalian bisa membuat diri kali nyaman dengan apa yang kalian pakai. Tapi apa yang aku liaht hari ini bukan menyontoh..tapi meniru..plagiator mungkin dalam bahasa akademiknya,, yang menyedihkan..ini namanya IMITATING..

Guys,,kawula muda sekalian,,kalian IMITATOR,,ngga deng..kalian udah jadi IMITATION...kalian IMITASI..coba deyh..kalian pasti punya jati diri..kalian pasti akan terlihat unik dengan apa yang ada dalam diri kalian, bukan sekonyong-konyong dari majalah, video klip, sinetron, jalanan, bla..bla..bla..

Japanese Style Vs You All Style ==>

Dare to be different, express ur OWN style..Be DIFFERENT,,BE UNIQUE... Vs

Dare to be the SAME..express the idol style..BE..what??

October 11, 2006

menuju realita

Selangkah menuju realita..

Aku pernah menulis bagaimana menyaksikan kebversamaan Papa mamakku membuatku terbang menjauhi realita..

Namun semalam aku baru saja melangkah mendekati realita..

Aku mendengar Papa Mamaku dalam perdebatan yang sangat panjang..

Karena,,aku sadar,,kalau hanya berdebat..

aku dan dia pasti bisa AHLI dalam melakukannya...

Yey!!

Selangkah menuju realita..

Setidaknya, ada yang bisa aku lakukan-dari-sekian-banyak-yang-aku-tak-tahu-apakah-bisa-aku-lakukan-dengannya.

October 07, 2006

Smell after it rains

Smell after it rains...

Huh,, i was waiting for Maghrib on the second floor in the H Building.. I was chatting with Kochai,, The day turned dark outside,, we turned our body,, facing the windows..

" It's RAINING!!!"

It was beautiful.. It was the first rain since several months,,maybe..yeah,, since i wasn't there when it was raining in Depok several weeks ago.. At least, it was my first rain -in Depok when I was there at the time- after several months in Depok..

Huh..My imagination was flying somewhere else..

SMELLS AFTER IT RAINS!!

It just *terribly* what we Oftenly enjoyed together, huh?!!

*Is the smell after it rains just the same in London??*

I opened the window..closed my eyes,,takin' a deep breathe,,tried to catch IT

--The SMELL AFTER IT RAINS--

*Darn,,first smell caught was smoke from the burned trashes outside*

But,, Deeper and deeper.. i could Smell it...

--The SMELL AFTER IT RAINS--

You know what,, it just different..

the smell never be the same..

It was STILL The SMELL AFTER IT RAINS..

but somehow..it just just different..

Your smell wasn't caught mixed with the smell..

I still Love The SMELL AFTER IT RAINS,,

but,,i miss your smell mixed with the smell,,

The SMELL AFTER IT RAINS..

I am not that sure,,which I miss most??

The SMELL AFTER IT RAINS,,

your smell..

or your smell,mixed with,

The SMELL AFTER IT RAINS..

I just Smell it this noon..

--The SMELL AFTER IT RAINS--

September 30, 2006

tentang ketakutan

Jangan katakan pada bantal bahwa aku merindukannya..

karena bantal akan bercerita pada angin bahwa aku merindukan dirinya,,

Kemudian angin kan berbisik pada malam betapa aku telah menginginkannya..

Aku takut malam melukis mimpinya betapa aku ingin ia disampingku selamanya..

Aku takkan pernah siap kehilangan dirinya karena ia mengetahui..

Betapa aku merindukannya dan menginginkannya di sampingku selamanya...

written on August 2nd 2005

saat kehilangan begitu mengerikan

kebiasaan yang membunuh

Kebiasaan yang membunuh

--sebuah diskusi di kursi kantin--

Bukan hanya kebiasaan yang buruk yang bisa membunuh,,

saat kita terbiasa mengirimkan sms 'selamat pagi' dan 'selamat malam',,

saat kita biasa menerima hal2 seperti itu,,

saat kita biasa terbangun dengan dering ringtone yang telah di-set khusus,,

saat kita terbiasa untuk mengucap selamat malam..

Apakah ketiadaan dari hal2 'biasa' di atas akan mengganggu harimu??

Satu hari,,dua hari,,tiga hari berlalu..

Kemudian ketiadaan ini semakin meresahkan,,

sangat-sangat-SANGAT mengganggu!!

Mulai membuat resah dan merasakan sebuah kehilangan akan sebuah kebiasaan yang 'biasa' saja pada awalnya..

kemudian,,anda memutuskan untuk membiasakan diri akanketiadaan itu dan anda berkata:

"kupikir hal ini mudah..ternyata.."

written on August 8th 2005
ketika ketiadaan hal kecil terasa begitu besar